Malang, 25 Mei 2024 – Universitas Negeri Malang (UM) melalui Fakultas Ekonomi dan Bisnis menggelar pelatihan bertajuk “Optimalisasi Tempat Pengelolahan Sampah Reduce-Reuse-Recycle (TPST3R) sebagai Mesin Penggerak Ekonomi Sirkular dalam Pencapaian SDGs Desa di Jawa Timur”. Pelatihan ini berlangsung selama tiga hari, dari tanggal 23 hingga 25 Mei 2024, dan diadakan di tiga lokasi, yakni Bank Sampah Guyub Rukun di Desa Gedok Blitar, Desa Jongbiru Kediri, dan KMP Sumber Manfaat, Desa Samar, Tulungagung. Pelatihan ini bertujuan meningkatkan kapasitas pengelolaan sampah di desa-desa tersebut.

          Pelatihan yang berlangsung selama tiga hari ini dipimpin oleh Prof. Dr. Imam Mukhlis, S.E., M.Si. sebagai ketua peneliti. Bersama beliau, tim pelatihan juga terdiri dari Dr. Farida Rahmawati, S.E., M.E., Slamet Fauzan, S.Pd., M.Pd., serta dua mahasiswa S3 Pendidikan Ekonomi, Inaya Sari Melati dan Devi Oktabrianti A.W. Mereka memberikan berbagai alat dan mesin yang dibutuhkan untuk mengolah sampah, sebagai bagian dari upaya implementasi ekonomi sirkular di tingkat desa. Mesin-mesin tersebut meliputi mesin pencacah rumput, mesin pelet, mesin pemompa air, dan mesin diesel.

Bank Sampah Guyub Rukun di Desa Gedok Blitar

Readmore

id_IDID