Selasa, 22 Mei 2018 atau hari keenam bulan Ramadhan 1439 Hijriyah bertempat di Aula E3, warga Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang menyelenggarakan pengajian/ tausiyah Ramadhan yang diikuti oleh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan beserta perwakilan dari mahasiswa Fakultas Ekonomi.

Acara yang dimulai pukul 09.00 diawali dengan pembacaan istighosah yang dipimpin oleh Dr. Agung Winarno, M.M. Tausiyah disampaikan oleh K.H. Ali Ashari yang juga dosen Universitas Islam Malang (UNISMA) yang sekaligus menjabat sebagai Ketua Lembaga Pengkajian Islam dan Keaswajaan (LKPIK) Universitas Islam Malang.

Dalam ceramahnya, K.H Ali Ashari menyampaikan keutamaan bulan suci ramadhan, diantaranya dibukanya pintu-pintu surga dan ditutupnya pintu neraka, pengampunan dosa-dosa dan pahala shodaqoh yang dilipatgandakan selama bulan suci ramadhan. Acara berakhir pukul 11.00 dan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh K.H. Ali Ashari.

id_IDID